Kamis, 11 Oktober 2012

November, Tablet Windows 8 Samsung Hadir di Indonesia

710eb3e32bc8e55a0b042b515ab74106
Jika kita telah akrab dengan nama Galaxy yang digunakan Samsung untuk perangkat Android-nya, kini vendor asal Korea itu siap meluncurkan perangkat berbasis Windows, yang dijulukinya sebagai Samsung ATIV.

Bersamaan dengan peluncuran Galaxy Note II kemarin, Samsung juga memperkenalkan jajaran perangkat Windows 8, Samsung ATIV Smart PC 11.6 inchi.
Dengan desain yang dikhususkan untuk Windows 8 serta dibekali layar sentuh 10-jari, perangkat ini dapat digunakan dengan mudah oleh penggunanya untuk terkoneksi dan tetap produktif di manapun mereka berada. Layar sentuh 10 jari memberikan kemampuan teknologi teratas dalam berinteraksi, melebihi kemampuan fitur sentuhan 2-jari.
Sebagai tambahan metode input yang sudah ada sebelumnya, Smart PC ATIV juga dilengkapi dengan S-Pen, yang akan memberikan pengalaman menulis dan menggambar yang sebenarnya untuk produktivitas maksimal, baik pada saat bekerja di tempat ataupun dalam perjalanan. Berbekal sebuah ‘dock’ keyboard, perangkat ini pun bisa digunakan layaknya sebuah notebook ketika dipasangkan, ataupun menjadi tablet ketika dilepas dari dock keyboard-nya.
Untuk konektivitas, Samsung Smart ATIV dilengkapi dengan fitur Wi-Fi, 4G/LTE atau 3G, port USB 2.0, mHDMI, miniSD, dan dua sambungan USB 2.0 yang terletak pada keyboard. Untuk mendukung kinerjanya, Smart PC ATIV dibekali sebuah baterai yang mampu menghidupi perangkat hingga 13,5 jam. Ativ Smart PC yang akan dipasarkan di Indonesia adalah versi memori internal 64GB, dan dijual dengan harga sekitar Rp7 juta.
Selain ATIV Smart PC yang diotaki oleh prosesor Intel Atom dengan codenam Clover Trail,  RAM 2GB, resolusi layar 1.366 x 768 pixel HD, flash drive 128GB, kamera belakang 8MP dengan flash dan kamera depan 2MP, Samsung juga memperkenalkan Smart PC pro. Apa bedanya?
Smart PC Pro dibekali baterai berkekuatan 8 jam, kamera depan 2 megapiksel, kamera belakang 5 megapiksel. Faktor utama yang membedakannya adalah pada prosesornya, di mana perangkat ini membenamkan prosesor Intel Core i5, RAM 4GB, resolusi layar 1.366 x 768 piksel full HD, dan media penyimpan data solid state drive berkapasitas 256 GB.  Ativ Smart PC Pro yang akan masuk pasar Indonesia adalah versi 128GB dan siap dijual di kisaran harga Rp 11 juta.
Samsung ATIV Smart PC dan Smart PC Pro akan dipasarkan segera setelah Microsoft merilis sistem operasi Windows 8. Adapun di Indonesia seperti dikatakan oleh Direktur Bisnis TI Samsung Indonesia, Sung Khiun, tablet ATIV paling lambat masuk Indonesia pada awal bulan November. (Ozi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar